Sabtu, 17 Desember 2011

Cerita dibalik keindahan negeri ini

Pagi ini gua pengen ngeposting tentang negeri ini yaitu INDONESIA.
Indonesia berdiri menjadi sebuah negara pada 17 Agustus 1945 setelah merdeka dari penjajahan Belanda. Nama resmi Indonesia adalah Republik Indonesia. Ibukota Indonesia saat ini adalah Jakarta. Namun, dalam sejarah, ibukota Indonesia pernah pindah ke Yogyakarta (4 Januari 1946 - 27 Desember 1949) dan Bukit Tinggi (22 Desember 1948). Bahasa resmi negara adalah Bahasa Indonesia. Kemudian, ideologi negara adalah pancasila. Panca adalah lima dan sila adalah dasar. Jadi, pancasila adalah lima dasar yang menjadi ciri utama negara Republik Indonesia. Bendera negara Indonesia terdiri atas dua warna merah dan putih. Merah melambangkan keberanian dan putih melambangkan kesucian.
Kalo gua mendengar tentang negara ini hal yang pertama gua sebut yaitu INDONESIA ADALAH NEGARA KAYA baik dalam segi kebudayaan, keindahan alamnya, kulinernya, serta semua isi di dalamnya. Banyak julukan untuk negara ini diantaranya negara agraris, jamrud khakulistiwa, negara yang ramah, negara kepulauan dll. Indonesia merupakan negara kepulauan dengan panjang 5.120 km. Total wilayah indonesia adalah 1.919.440 km2. Sampai tahun 2001, pulau-pulau Indonesia berjumlah 18.110. Namun, hanya ada lima pulau besar yang menjadi pulau utama, yakni Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua. Ibukota Indonesia, Jakarta, berada di Pulau Jawa. Meskipun tidak besar, Pulau Bali justru lebih terkenal di dunia daripada pulau-pulau lainnya di Indonesia. Indonesia adalah negara yang mempunyai tradisi religi atau agama yang cukup kuat. Ada lima agama besar di Indonesia, yakni Islam, Katolik, Protestan, Hindu, dan Buddha. Dalam beberapa tahun ini, setelah tahun 1998, Kong Hu Cu juga mulai kembali berpengaruh di Indonesia. Kebudayaan Indonesia juga bermacam-macam menurut etnisnya. Kebudayaan itu meliputi banyak hal, seperti sistem religi, hukum, arsitektur, obat-obatan, makanan, dan kesenian.
Indonesia juga negara yang unik salah satunya negara ini diapit oleh 2 samudra dan dua 2 benua. Sangking banyaknya kekayaan alam serta memiliki indahnya panorama alamnya, Indonesia juga memiliki beberapa tempat sebagai perwakilan keajaiban dunia yaitu Candi Borobudur dan Pulau komodo. Iyulah sedikit cerita tentang keindahan di negara ini.
Tetapi gua sangat menyayangkan tentang dibalik semua keindahan itu masih banyak masalah internalnya. Seperti di bidang ekonomi, olahraga, pendidikan, politik, kebudayaan, pekerjaan dll. gua sangat menyayangkan tentang ini semua.
Kita ambil sebagai contoh, masalah ekonomi. Kenapa sampai saat ini masih banyak para pejabat- pejabat tinggi yang melakukan korupsi. Apa mereka tidak pernah berfikir tentang darimana uang itu berasal atau apa dampak dari korupsi mereka ! Apa mereka telah mati rasa akan itu semua. Dan gua lebih heran padahal negara kita ini adalah negara hukum tetapi kenapa hukum di negara ini bisa di beli dengan uang. Gua sangat kecewa tentang ini semua, orang yang karupsi kenapa masih bisa hidup nyenyak di dalam penjara tetapi kenapa orang yang hanya maling seekor ayam bisa kehilangan nyawanya. memang hal seperti ini sangat tidak adil. Mungkin kalau di Indonesia ini tidak ada korupsi dan tidak ada masalah-masalah internal lainya gua yakin negara ini bakal menjadi negara maju dan negara yang sangat disegani oleh negara lainya dalam bidang apapun.
Itu sedikit tentang masalah internal di negara ini menurut gua. Itu semua bisa terjadi tergantung pada diri kita sendiri apa kita inigin maju atau kita akan seperti ini selamannya. Gua beharap kelak beberapa tahun kedepan semua masalah ini akan selesai dan negara ini menjadi negara yang memiliki mental nasionalisme yang tinggi dan menjadi negara yang mampu meraih kesuksessan dalam segi apapun. dan gua juga berharap negara ini mampu bersaing dengan negara-negara maju lainnya.
AMIN :) MAJU INDONESIA !